Puluhan Jam'iyah Hadrah dan Pawai Obor Semarakkan Maulid Nabi di PP. Nurul Islam -->
Cari Berita

Advertisement

Puluhan Jam'iyah Hadrah dan Pawai Obor Semarakkan Maulid Nabi di PP. Nurul Islam

Redaksi
Minggu, 16 Desember 2018

Peringatan Maulid Nabi di Pondok Pesantren Nurul Islam Corasale
Suasana peringatan maulid nabi Muhammad SAW dan Harlah Sholawat Bersama Ahad Pahing ke-2 di Pondok Pesantren Nurul Islam. 

SITUBONDO (Ruangaspirasi.net) Sekitar 40 Jam'iyah Hadrah dan Pawai Obor ikut menyemarakkan peringatan Maulid Nabi Mohammad SAW dan Hari Lahir (Harlah) Sholawat Bersama Ahad Pahing ke-2 di Pondok Pesantren Nurul Islam (PP. Nuris) Dusun Corasale,  Desa Seletreng, Kecamatan Kapongan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. Minggu, (16/12/2018)

Jam'iyah Hadrah yang diasuh langsung oleh KH. Ubbad Yamin, secara bergilir menampilkan kreatifitasnya dalam melantunkan sholawat dengan durasi yang telah ditentukan selama 5 menit

Achmad Asferi salah satu panitia pelaksana kegiatan menerangkan, terdapat beberapa rangkaian acara yang telah dilaksanakan PP. Nuris untuk mensyukuri kelahiran Nabi Agung ini, diataranya penampilan Sholawat Hadrah dan Pawai obor yang dimotori oleh guru ngaji.

"Jadi malam ini merupakan puncak acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di PP. Nuris yang dirangkai dengan Harlah Sholawat Bersama Ahad Pahing ke-2. Sebelumnya, (Sabtu, 15/12/2018) telah dilaksanakan Muqoddaman 1000 majelis dan barusan juga ada penampilan Jam'iyah Hadrah serta Pawai Obor," terangnya

"Puluhan Jam'iyah Hadrah yang tampil malam ini, sebenarnya sudah rutin tampil setiap acara Sholawat Bersama Ahad Pahing dan sudah ada 60 Jam'iyah Hadrah yang dilakukan pembinaan. Tujuannya, untuk membumikan sholawat di Kabupaten Situbondo," imbuh pria yang dikenal sukses dalam usaha tusuk sate.

Selain itu, berdasarkan pantauan media ruangaspirasi.net. Nampak para ulama', tokoh masyarakat dan ribuan jama'ah dari berbagai daerah memenuhi halaman PP. Nuris dalam rangka menghormati kelahiran Nabi Mohammad dan memperingati Harlah Sholawat Bersama Ahad Pahing.

(M.A.R)