Resep Membuat JIHU, Cemilan Tradisional yang Sedang Fenomenal -->
Cari Berita

Advertisement

Resep Membuat JIHU, Cemilan Tradisional yang Sedang Fenomenal

Redaksi
Minggu, 09 Desember 2018

Resep Membuat Jihu, Cemilan Tradisional yang Sedang Fenomenal
Cemilan JIHU yang sudah siap disajikan.

KULINER (Ruangaspirasi.net) Nama JIHU merupakan singkatan yang diambil dari kepanjangan Kanji (Tepung Tapioka) dan Tahu. Dari istilah tersebut sudah jelas, JIHU merupakan cemilan tradisional yang terbuat dari bahan utama Kanji+Tahu. Sebelum menjadi fenomenal, JIHU pertama kali dipopulerkan oleh masyarakat Situbondo, yakni kota yang terkenal memiliki ciri khas makanan tradisional.

Selain cara pembuatannya yang cukup mudah, bahan-bahan yang digunakan untuk membuat JIHU terbilang cukup murah. Termasuk, cemilan yang satu ini bisa membuat lidah akan ketagihan mengunyah. Berikut ini resep membuat cemilan JIHU yang dikutip dari Cookpad:

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan dalam Membuat JIHU.


  1. 1/4 Tepung Kanji (Tapioka)
  2. 1/4 Tepung Terigu
  3. Cabe Rawit
  4. Air Hangat
  5. Tahu Asin
  6. Penyedap
  7. Minyak Goreng
  8. Ulekan

Langkah-Langkah Pembuatan Cemilan JIHU.


  1. Campurkan tepung tapioka dengan tepung terigu, kemudian tambahkan penyedap rasa (garam) secukupnya. Selanjutnya, masukkan air hangat dalam satu adonan dan aduk sampai merata.
  2. Siapkan tahu yang sudah dibolongin lalu isi tahu dengan adonan.
  3. Tahap selanjutnya, tahu yang sudah diisi dengan adonan dikukus sampai matang.
  4. Setelah matang angkat dan dinginkan.
  5. Selanjutnya, potong kecil-kecil JIHU sesuai selera dan siapkan wajan yang sudah diberi minyak goreng tunggu sampai panas. Setelah minyak goreng panas,  masukan JIHU yang sudah dipotong kedalam wajan lalu goreng sekitar 1 mnt.
  6. Terakhir, siapkan ulekan yang berisi cabe rawit dan garam, lalu ulek. Sampai setengah halus, masukkan JIHU yang sudah digoreng ke dalam ulekan, kemudian aduk sampai merata.
  7.  JIHU sudah siap untuk disajikan.

Demikian Resep dan langkah-langkah membuat cemilan JIHU.

Redaksi