Ramadhan Berkah: Pendamping PKH Beserta Dinsos Gelar Silaturrahmi dan Baksos -->
Cari Berita

Advertisement

Ramadhan Berkah: Pendamping PKH Beserta Dinsos Gelar Silaturrahmi dan Baksos

Redaksi
Selasa, 05 Juni 2018


SITUBONDO, (Ruangaspirasi.me) Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya membangun kebersamaan antar pekerja sosial di bulan suci ramadhan, Dinas Sosial (Dinsos) Beserta Pendamping Program Keluarga Harapan (PPKH) Kabupaten Situbondo menggelar acara silaturrahmi dan Bakti Sosial (Baksos) yang berlokasi di kediaman Kepala Dinsos Situbondo tepatnya di wilayah Kecamatan Arjasa. Selasa, (05/06/2018)

Selain Pendamping PKH, Kordinator Kabupaten, Supervisor dan pejabat di lingkungan Dinsos, turut hadir pula berpartisipasi dalam acara dimaksud antara lain KH. Zaini Shonhaji selaku Ketua PCNU Situbondo, MWC NU Arjasa Serta PAC Ansor Kecamatan Arjasa Situbondo.

Lutfi Joko Prihatin Selaku Kepala Dinsos Situbondo dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan kali ini merupakan inisiatif dan gagasan luar biasa, hal semacam ini merupakan langkah konkrit keluarga besar Pendamping PKH untuk membangun kepedulian serta kebersamaan terhadap sesama,

"Sebab sebagai pekerja sosial telah menjadi bagian tugas dan tanggung jawabnya bekerja dan mengabdi terhadap masyarakat termasuk berbagi dengan sesama, meskipun setiap bulan para pendamping PKH yang alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) yang tergabung di komunitas Gerakan Sahabat Berbagi (GSB) telah melakukan kegiatan rutinitas Berbagi bersama masyarakat" ujarnya

Disamping hal diatas Kepala Dinsos menambahkan bahwa kegiatan dimaksud juga bekerjasama dengan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ansor Arjasa beserta tokoh masyarakat setempat, sehingga melalui agenda silaturrahmi dan baksos dapat memberikan motivasi dan inspirasi kepada kita untuk selalu peduli. 

"Saya sangat apresiasi kepada keluarga besar Pendamping PKH Situbondo, dengan demikian diharapkan kegiatan Baksos yang dikemas dengan zakat dan berbagi takjil ini dapat dirasakan manfaatnya oleh warga setempat serta benar-benar tepat sasaran" harapnya.

Lebih lanjut Edi Podey Panggilan akrab selaku pendamping PKH Kapongan Situbondo berharap kegiatan dimaksud dapat menjadi kegiatan rutinitas serta mampu membangun soliditas dan solidaritas sesama pekerja sosial, sehingga melalui baksos ini dapat membantu dan meringankan beban kebutuhan masyarakat menjelang hari raya idul fitri,

Selanjutnya acara berlangsung dengan khidmat dengan diakhiri pembacaan doa dan berbuka puasa bersama.

Ar-Rozi