Peringati Hari Bhayangkara Ke-72, Polres Situbondo Santuni Anak Yatim Dan Kaum Dhu'afa -->
Cari Berita

Advertisement

Peringati Hari Bhayangkara Ke-72, Polres Situbondo Santuni Anak Yatim Dan Kaum Dhu'afa

Redaksi
Rabu, 11 Juli 2018

Kapolres Situbondo Saat Memberikan Santunan Kepada Kaum Dhu'afa

SITUBONDO, (Ruangaspirasi.me) Dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke 72, Kepolisian Resort (Polres) Situbondo melaksanakan upacara di halaman Mapolres Situbondo dan memberikan santunan kepada anak yatim serta kaum Dhu'afa. Rabu, (11/07/2018)

Turut hadir dalam acara tersebut, jajaran Forkopimda, Bupati Kabupaten Situbondo H. Dadang Wigiarto, Dandim 0823 Letkol Inf Ahmad Juni Toa, Wakil Bupati Situbondo H. Yoyok Mulyadi, Ketua DPRD Situbondo, Ketua MUI Situbondo, Kajari Kabupaten Situbondo, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.

"Tadi pagi jajaran Polres Situbondo melaksanakan upacara hari Bhayangkara ke-72. Dimana kegiatan ini sebanarnya akan dilaksanakan tanggal 1 juli 2018 kemarin, namun mengingat masih ada operasi Mantap Praja Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim 2018, sehingga upacara ditunda tanggal 11 Juli 2018," terang AKPB Awan Hariono


Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan tasyakkuran serta pembagian sembako kepada 85 orang anak yatim dan kaum dhu'afa.

"Santunan anak yatim dan kaum dhu'afa ini merupakan wujud syukur untuk berbagi rasa kebahagiaan, dan kebersamaan dengan sesama saudara," tambah Kapolres

Lanjut, AKPB Awan Hariono berharap di HUT Bhayangkara ke 72, Polri dapat meningkatkan kinerjanya secara profesional, membangun soliditas dan meningkatkan sinergitas TNI-Polri serta instansi lainnya agar lebih baik.

"Saya berharap, semoga kedepan Polri semakin dicintai dan program-programnya lebih meningkat sehingga bisa membangun kepercayaan terhadap masyarakat," pungkasnya

Redaksi