Ratusan Netizen dan Komunitas Mengikuti Deklarasi Damai dan Aman Pemilu 2019 di Wilayah Kabupaten Situbondo (Gambar Istimewa) |
SITUBONDO, (Ruangaspirasi.net) Sebagai bentuk dukungan untuk mewujudkan Pemilu 2019 yang aman dan sejuk di wilayah Kabupaten Situbondo, ratusan netizen Polres Situbondo bersama komunitas melaksanakan deklarasi damai di area Car Free Day (CFD) alun-alun Situbondo, Minggu (27/1/2019)
Bupati, Kapolres dan Dandim dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada netizen, komunitas dan generasi milenial yang memiliki ide, gagasan dan diwujudkan dalam kegiatan yang sangat spektakuler dengan menghadirkan puluhan Komunita, Netizen, generasi Milenial.
"Mari kita bersatu, bersama-sama satu komitmen yaitu mewujudkan Pemilu 2019 yang aman, damai dan sejuk," harap para Stakholder Situbondo.
Di sisi lain, ketua KPU Situbondo merasa terharu dan bangga kepada masyarakat, komunitas dan netizen yang memiliki semangat kebersamaan dan bersatu menyatakan dukungan untuk suksesnya Pemilu 2019 yang damai.
Semantara, Kasubag Humas Polres Situbondo selaku Pembina Netizen mengungkapkan, kegiatan deklarasi damai ini adalah inisiatif para Nitizen dan komunitas.
“Alhamdulillah ada sekitar 100 komunitas dan 500 orang netizen yang hadir dalam acara ini, semua kompak dan sepakat mendukung Polri TNI untuk mengawal suksesnya Pemilu aman, damai dan sejuk," pungkas Iptu Nanang Priambodo
Hadir mengikuti kegiatan deklarasi damai Pemilu 2019 diantaranya: Bupati Situbondo, Kapolres Situbondo, Dandim 0823 Situbondo, Wabup Situbondo dan Ketua KPU Kabupaten Situbondo.
(M.A.R)